Polsek Pakong Polres Pamekasan. –Sungguh luar biasa disela sela kesibukannya di Mapolsek, Kanit Sabhara Polsek Pakong Aiptu Fathor S.H. selalu meluangkan waktunya menyambangi warga, kegiatan dimaksud guna menjaga stabilitas keamanan serta guna mencegah paham Radikalisme, kali ini di kediaman KH. Malik salah satu Tokoh Agama desa Bicorong Kec. Pakong Kab. Pamekasan. Selasa (03-12-2019)

Dalam kesempatan silaturahmi tersebut Aiptu Fathor S H. menjelaskan kegiatan sambang ini selain untuk mempererat tali silahturahmi juga dapat menyampaikan pesan pesan Kamtibmas kepada para tokoh Agama maupun tokoh masyarakat agar untuk selalu berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan serta juga membantu tugas Kepolisian dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. disampaikan juga kepada warga desa Bicorong untuk tidak terprovokasi dari orang orang yang tidak bertanggung jawab, jangan mudah percaya dengan berita berita bohong atau hoax, ujarnya.

Ditempat terpisah Kapolsek Pakong Iptu Tarsun Hidayah S.Pd.S.H.M.M. menambahkan guna menjamin dan menjaga stabilitas keamanan Anggota Polsek Pakong selalu terus meningkatkan kegiatan sambang desa guna memberikan pengertian serta mencegah masuknya paham radikalisme yang membahayakan bagi warga masyarakat, dengan kegiatan sambang desa ini Polri dapat menyampaikan himbauan / pesan kamtibmas secara langsung kepada para tokoh Agama maupun tokoh masyarakat sehingga mengerti akan bahaya teroris maka warga masyarakat dapat menjalankan roda kehidupan yang tentram dan aman, tuturnya.