Giat patroli 821 Polsek Kadur Polres Pamekasan di pimpin oleh BRIPKA SYAIFULLAH bersama BRIPKA ARIK RISKIAWAN dan anggota SPKT BRIPTU KHAIRUL ALAM melaksanakan patroli dialogis siang hari, guna antisipasi pelaku tindak pidana dengan sasaran C3 (Curat, Curas, Curranmor) maupun timdak pidana lainnya serta pelanggaran sekecil apapun yang ada di wilayah Hukum Polsek Kadur, Kamis (12/12/2019) pukul 11.07 Wib,
Kegiatan patroli yang merupakan tugas pokok Polri dilaksanakan oleh anggota Polsek Kadur Polres Pamekasan, selain antisipasi pelaku tindak pidana maupun pelanggaran lainnya juga menyasar tempat Obyek Vital (Obvit) maupun tempat-tempat yang dianggap rawan terjadinya tindak kejahatan yang berada di wilayah Hukum Polsek Kadur,
Selama melaksanakan patroli juga sempatkan mampir di warung milik Pak PATTAH tepatnya di Desa Gagah yang waktu itu warga masyarakat sedang Cangkrukan/ Ghi-Lengghian sambil ngopi bareng, dengan kesempatan tersebut BRIPKA SYAIFULLAH selaku pimpinan patroli menyampaikan himbauan kamtibmas kepada warga masuatakat untuk waspada terhadap perkembangan situasi sekitar, jika mengetahui aksi kriminal maupun menjadi korban kejahatan, agar segera menghubungi Polsek Kadur Polres Pamekasan untuk segera ditindak lanjuti atau informasikan kepada Bhabinkamtibmasnya,”ujarnya”,