Polsek Pakong Polres Pamekasan –Guna menjamin kamtibmas diwilayah, petugas patroli Polsek Pakong selalu meningkatkan kegiatan patroli tak terkecuali daerah obvit guna mengantisipasi kerawanan aksi kriminalitas, jum’at (13-12-2019)
Dalam rangka menjaga kondusifitas keamanan berbagai upaya kepolisian khususnya Polsek Pakong Polres Pamekasan secara rutin kontrol obvit pada malam hari, kali ini ceking dan kontrol ATM BNI dijalan raya bandungan Kec. Pakong Kab. Pamekasan, kegiatan tersebut rutin dilakukan pada saat pelaksanaan kegiatan patroli malam hari guna mengantisipasi dan mencegah terjadinya aksi tindak kriminalitas yang dapat mengganggu dan meresahkan warga diwilayah Kec. Pakong.
Sementara itu Kapolsek Pakong Iptu Tarsun Hidayah S.Pd.S.H.M.M menjelaskan, sebagai wujud tanggung jawab Polri dalam menjaga dan memelihara kamtibmas bahwa kegiatan patroli pada malam hari / kontrol Obvit tersebut merupakan tugas rutin yang selalu dilakukan petugas kepolisian Sektor Pakong, kami perintahkan kepada seluruh anggota agar selalu memberikan pelayanan yg terbaik termasuk ceking dan kontrol obvit serta menyampaikan himbauan kamtibmas kepada petugas satpam dan para nasabah yang akan bertransaksi / menarik uang di ATM.,sehingga dapat meminimalisir aksi tindak kejahatan dan terciptanya situasi yang aman dan kondusif, ujarnya.