Polsek Kadur Polres Pamekasan- Bhabinkamtibmas Desa Bungbaruh Polsek Kadur Bripka Hairul Rahman, S.H, melaksanakan giat sambang Desa warga binaan dan silaturahmi kepada tokoh masyarakat di kediaman Pak Maskur bersama Pamong Desa Bungbaruh Pak Hadaridi, Kamis (20/2/2020) siang,
Kegiatan sambang dan silaturrahmi yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Bungbaruh ini, merupakan upaya untuk menciptakan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kadur, agar senantiasa aman kondusif dan juga guna mensosialisasikan Program Kapolres Pamekasan AKBP Djoko Lestari, S.I.K., M.M dengan adanya “BUS KOTA” Bermanfaat Untuk Sesama KOmunikatif & TAnggap, oleh karena itu dengan berbagai cara yang di lakukan oleh anggota Bhabimkamtibmas Desa Bungbaruh untuk mengambil simpati warga masyarakat, dan sekaligus tak lupa juga berikan himbauan serta sampaikan pesan-pesan kamtibmas,”ujarnya”,
Selain itu, juga menambahkan bahwa kegiatan sambang dan silaturrahmi ini tak lain sebagai sarana untuk membangun kemitraan antara Kepolisian dengan warga masyarakat, guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan juga dapat mengetahui perkembangan maupun persoalan yang dihadapi oleh warga binaan,”tambahnya”,
Sementara itu, Pak Maskur juga mengharap dan menyampaikan rasa terima kasih atas himbauan dan pesan-pesan kamtibmas yang disampaikan oleh Bhabinkamtibmas, serta juga berharap agar kegiatan sambang dan silaturrahmi seperti ini terus dilaksanakan demi sinergitas antara pihak Kepolisian dengan masyarakat,”harapnya”
Ditempat yang terpisah Kapolsek Kadur AKP J. Tirto. A, S.H saat dikonfirmasi diruang kerjanya menambahkan bahwa para Bhabinkamtibmas agar selalu hadir ditengah-tengah warga masyarakat atau terjun langsung ke Desa, untuk memberikan pelayanan kamtibmas kepada warga binaannya,”pungkasnya”.