Polsek Tamberu Polres Pamekasan_Antisipasi kriminalitas di malam hari, kami dari Polsek Tamberu melakukan kegiatan Patroli malam.
Dalam kegiatan patroli malam kali ini rabu (22/4/20) Kapolsek Tamberu Iptu Safril selfianto memimpin langsung pelaksanaan patroli.
Hal ini dilakukan dikandung maksud guna menekan angka kriminalitas dimalam hari dan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat wilayah Kec. Batumarmar.
Pada kesempatan patroli tadi malam beliau juga menyempatkan diri untuk melakukan kontrol terhadap Pos cegah penularan Covid 19 yang berada di Perbatasan Kec.Batumarmar.
Dalam kegiatan kontrol tadi malam beliau berpesan kepada seluruh petugas jaga gabungan yang terdiri dari TNI-Polri, Dishub, PMI, dan Puskesmas agar tetap melaksanakan tugas dengan penuh ikhlas demi kemanusiaan, serta tetap jaga kondisi dan keamanan diri.
Semoga pelaksanaan tugas yang kita lakukan demi mencegah penularan Covid 19 ini mendapat pahala dari Allah Swt serta wabah covid 19 ini dapat segera berakhir, tutur beliau.