Datangi Tokoh Masyarakat Dan Ajak Bersama-sama Kepolisian Ikut Jaga Kamtibmas Di Tengah Pandemi Covid-19.

Proppo.-Kepala Kepolisian Sektor Proppo Polres Pamekasan AKP J. TIRTO. A, S.H turun langsung melaksanakan patroli kewilayahan untuk bertatap langsung dengan tokoh masyarakat dengan tujuan menciptakan keakrapan dan membangun kerjasama kamtibmas kewilayahan agar tetap aman dan kondusif ditengah pandemi covid-19.
Selasa siang.-(26/05/2020).

Terlihat, AKP J. TIRTO. A, S.H selaku Kapolsek Proppo Polres Pamekasan didampingi anggotanya turun langsung menemui Kades Toket Kec. Proppo Kab. Pamekasan dalam bentuk bersilaturrahmi untuk menyampaikan pesan kamtibmas serta himbauan antisipasi penularan covid-19.

Kapolsek Proppo Polres Pamekasan AKP J. TIRTO. A, S. H menjelaskan bahwa kegiatan sambang kewilayahan tersebut akan rutin dilaksanakan sebagai upaya mendekatkan diri kepada tokoh masyarakat guna menjalin kerjasama dibidang kamtibmas serta kerjasama antisipasi penularan virus corona diwilayah Kec. Proppo Kab. Pamekasan.

“Kami himbau tokoh masyarakat agar tetap waspada terhadap tindak kriminalitas ditengah pandemi covid-19 dengan mengaktifkan Poskambling serta mengajak Kades Toket agar ikut berperan aktif bersama Kepolisian dalam antispasi penularan virus corona dengan cara menghimbau warganya selalu menerapkan pola hidup sehat, rajin cuci tangan, meamakai masker dan lakukan physical distancing.

Humas Proppo.